Pukis

Rasa kuenya manis plus ada rasa gurih dari santan kentalnya, berikut resepnya:

Kue Pare Tailala ala Aena Lia

Bahan unti: 
150 gram kelapa parut
100 gram irisan gula aren/sesuai selera
75 ml air
¼ sendok teh garam
(masak air, gula dan garam sampai gula mencair lalu masukkan kelapa, aduk terus sampai kadar air berkurang)

Bahan tailala/santan kental:
100 mili santan kental (saya beli santan tanpa campuran air)
Sedikit/secubit garam
(rebus santan dan garam sampai mendidih)

Bahan kulit:
250 gram tepung ketan
2 sendok makan tepung terigu
½ sendok teh garam
1 sendok teh pasta pandan
¾ gelas santan (gelas belimbing)

Caranya: campur tepung ketan, terigu dan garam lalu aduk rata. Secara bertahap masukkan santan dan pasta pandan lalu ulen sampai adonannya bisa dipulung, kalau sudah bisa dipulung berarti santannya sudah cukup.
Ambil sekitar 2 sendok adonan lalu pipihkan dan beri isian unti kelapa, kemudian bentuk adonan agak lonjong dan beri garis diatasnya dengan lidi/garpu. Tata diloyang yang sudah dilapisi daun pisang. Oles bagian atasnya dengan tailala/santan kental, lalu kukus sekitar 10 menit (kukusannya sudah dipanaskan sebelumnya), done.

#borneofood
#kaltim
#paser

Komentar

Postingan populer dari blog ini

bolu koja

putu

lumpur kentang