prol tape
Suka banget sama yang satu iniπ
Proll tape
By Cooking with Hel
Loyang 20x20
Bahan
- tape 400gr lumatkan
- telur 4 butir
- gula 100gr
- garam setengah sdt
- tepung terigu protein sedang 100gr
- susu fullcream 100ml
- vanilla pasta 1 sdt
- margarin cair 100gr (bisa pakai butter)
Video tutorial https://youtu.be/zcY6Dp45F2w
Cara buat
- kocok telur dan gula menggunakan whisk hingga gula larut
- masukan garam, terigu, lalu aduk rata
- masukan susu, tape, aduk rata
- masukan vanilla, dan margarin cair, aduk rata
- tuang ke loyang yang sudah dialasi kertas roti
- taburi topping sesuai selera
- panggang suhu 165 celcius 45 menit atau hingga matang, api atas bawah. Oven sudah dipanaskan sebelumnya
Note: penggunaan gula sesuaikan selera dan tingkat manis tape. Gula boleh di kombinasi dengan susu kental manis bila suka
#prolltape #resepprolltape #tapesingkong #fermentedcassava #olahansingkong #resepmito #ovenmito #ovenfantasy #steincookware #banggapakaistein #pancigerman #mitochiba #chopper
Komentar
Posting Komentar