bolu panggang ketan hitam
#resep BOLU PANGGANG KETAN HITAM Oleh No Name
Dipraktekkan oleh Leni Sukmawati
(Resep yang saya dapat di kukus tapi saya buatnya di panggang ya bunda)
Bahan:
6 btr. Telur
250 gr. Gulpas
250 gr. Tepung ketan hitam
200 gr. Margarin cair
1sdt sp dan bp (sp: merk dagang cake emulsifier setara dengan TBM dan Ovalet)
Sedikit garam
2 sdm. Skm (Susu Kental Manis)
1/2 sdt vanili
Cara Membuat:
1.Kocok telur gula sp garam sampai ngembang (bisa pakai kocokan manual).
2. Lalu masukkan tepung ketan bp vanili sambil diayak (disaring) dan diaduk rata.
3.Masukkan margarin dan susu sambil di aduk .
4.Tuang ke dalam loyang yang dioles margarin lalu kukus kurang lebih 25 mnt.
Resepnya aslinya dikukus, tapi dimasaknya dipanggang.Biasanya lebih lama sedikit daripada dikukus
*Selamat mencoba*
Komentar
Posting Komentar